Sabtu, 09 November 2013

SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER (SISTEM PAKAR DAN SISTEM PENGAMBILAN KEPUTUSAN) DAN ARTIFICIAL INTELEGENCE (AI)



PENDAHULUAN

A.    Latar belakang
Sistem informasi adalah sekumpulan hardware, software, brainware, prosedur dan atau aturan yang diorganisasikan secara integral untuk mengolah data menjadi informasi yang bermanfaat guna memecahkan masalah dan pengambilan keputusan. Sistem Informasi adalah satu kesatuan data olahan yang terintegrasi dan saling melengkapi yang menghasilkan output baik dalam bentuk gambar, suara maupun tulisan. Sistem informasi adalah sekumpulan komponen pembentuk sistem yang mempunyai keterkaitan antara satu komponen dengan komponen lainnya yang bertujuan menghasilkan suatu informasi dalam suatu bidang tertentu.

B.     Rumusan masalah
1.      Apa yang dimaksud dengan Sistem Informasi Berbasis Komputer ?
2.      Bagaimana aplikasi Sistem Informasi Berbasis Komputer ?
3.      Apa yang dimaksud dengan Sistem Pakar?
4.      Bagaimana aplikasi Sistem Pakar?
5.      Apa yang dimaksud dengan Sistem Pengambilan Keputusan?
6.      Bagaimana aplikasi Sistem Pengambilan Keputusan?
7.      Apa yang dimaksud dengan Artificial Intelegence?
8.      Bagaimana aplikasi Artificial Intelegence?

C.     Tujuan
1.      Menjelaskan tentang Sistem Informasi Berbasis Komputer secara umum.
2.      Menjelaskan tentang Sistem Pakar.
3.      Menjelaskan tentang Sistem Pengambilan Keputusan.
4.      Menjelaskan tentang Artificial Intelegence.




DEFINISI

A.      Sistem Informasi Berbasis Komputer
Sistem informasi adalah sebuah sistem informasi yang mempunyai fungsi mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis, dan menyebarkan informasi untuk tujuan yang spesifik. Secara teori, penerapan sebuah Sistem Informasi memang tidak harus menggunakan komputer dalam kegiatannya. Tetapi pada prakteknya tidak mungkin sistem informasi yang sangat kompleks itu dapat berjalan dengan baik jika tanpa adanya komputer. Sistem Informasi yang akurat dan efektif, dalam kenyataannya selalu berhubungan dengan istilah “computer-based” atau pengolahan informasi yang berbasis pada komputer.
Sistem Informasi Berbasis Komputer atau Computer Based Information System (CBIS) merupakan sistem pengolahan suatu data menjadi sebuah informasi yang berkualitas dan dapat dipergunakan sebagai alat bantu yang mendukung pengambilan keputusan, koordinasi dan kendali serta visualisasi dan analisis. Dalam CBIS biasanya berkaitan dengan data, informasi, sistem, sistem informasi dan basis komputer.

a.       Sistem Pakar
Sistem pakar adalah bagian dari kecerdasan buatan yang berisi kombinasi pemahaman teoritis tentang persoalan dan sekumpulan aturan pemecahan persoalan hauristik yang dikembangkan oleh manusia untuk dapat memecahkan problema pada suatu dominan yang spesifik.
Sistem pakar merupakan perangkat lunak yan digunakan untuk memecahkan masalah yang basanya diselesaikan oeh seorang paar. Atruran-aturan di dalamnya memberitahu program, bagaimana ia memberlakukan informasi-informasi yang tersimpan. Berdasarkan itu program memberikan solusi-solusi atau bantuan pengambilan keputusan mengenai permasalahan tertentu, mirip dengan saran seorang pakar.

b.      Sistem Pengambilan Keputusan
Sistem yang berbasis komputer yang dipergunakan untuk membantu para pengambil keputusan dalam rangka memecahkan masalah-masalah rumit yang “mustahil” dilakukan dengan kalkulasi manual dengan cara melalui simulasi yang interaktif dimana data dan model analisis sebagai komponen utama. Pengertian sistem pengambilan keputusan (SPK) atau DSS (Decision Support System) secara umum adalah Sebuah sistem yang mampu memberikan kemampuan baik kemampuan pemecahan masalah maupun kemampuan pengkomunikasian untuk masalah semi terstruktur sedangkan secara khusus adalah Sebuah sistem yang mendukung kerja seorang manajer maupun sekelompok manajer dalam memecahkan masalah semi terstruktur dengan cara memberikan informasi ataupun usulan menuju pada keputusan tertentu.

B.       Artificial Intelegence
Artificial Intelegence (AI) adalah suatu proses yang menggunakan peralatan bantu (tools) secara mekanik dapat melaksanakan serangkaian kejadian dengan menggunakan pemikiran atau kecerdasana seperti yang dimiliki oleh manusia.
Artificial Intelegence (AI) dapat ditinjau dari dua pendekatan , yaitu :
a.       Pendekatan secara ilmiah (A Scientific Approach)
Pendekatan secara ilmiah timbul berdasarkan sebelum terjadinya invansi dari komputer. Pendekatan ini melihat keterbatasan  dari komputer dan keterbatasan itu dapat diselesaikan dengan teknologi lanjutannya
b.      Pendekatan secara Teknik (An Engineering Approach)
Pendekatan secara teknik ini adalah berusaha untuk menghindari pendiinisian dari AI, tetapi berusaha untk menyelesaikan masalah dunianyata dengan keunggulan / kecanggihan suatu teknologi.
 
CONTOH APLIKASI

A.      Sistem Informasi Berbasis Komputer



 

 
Gambar 1 : Sistem Informasi Berbasis Komputer

(http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=9&ved=0CH8QFjAI&url=http%3A%2F%2Fmakmun.staff.gunadarma.ac.id%2FDownloads%2Ffiles%2F8784%2Fkomputer2.ppt&ei=MkJ-UoLUEsOLrQeV44CICw&usg=AFQjCNETGtnCaLZR30KTTetagGRvrFfabA&sig2=a5PHi7WZsapaRKYfqqwnUQ)


a.       Sistem Pakar


Gambar 2 : Struktur Sistem Pakar

b.      Sistem Pengambilan Keputusan



Gambar 3 : Sistem Pengambilan Keputusan

B.       Artificial Intelegence (AI)


Gambar 4 : Artificial Intelegence (AI)

KESIMPULAN
Sistem informasi adalah sebuah sistem informasi yang mempunyai fungsi mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis, dan menyebarkan informasi untuk tujuan yang spesifik. Pada dasarnya, sebuah sistem pakar adalah spesialis tiruan yang memecah masalah yang termasuk dalam keahliannya. Sistem pakar telah dirancang untuk memecahkan masalah dalam bidang kedokteran, hukum, aerodinamis, catur, dan hal-hal rutin yang sangat banyak yang biasanya membosankan kita atau mungkin beberapa kasus yang sulit dipecahkan manusia.
Alasan AI perlu dipelajari karena AI mempresentasikan inti dari ilmu komputer (represents core of computer science); AI mewujudkan suatu bentuk ketdakpastian metode dari perhtungan (computation); AI adalah teknik (engineering) seperti / bagian yang tidak terpisah dari cognitive science; AI berhubungan dengan representasidan manupulasiya. pengetahuan (knowledge).

DAFTAR PUSTAKA
Ekky. (2012)/ Sistem pakar. Diakses tanggal 8 November 2013. http://lecturer.eepis-its.edu/~entin/Kecerdasan%20Buatan/Buku/Bab%206%20Sistem%20Pakar.pdf.
Makmun. (2010). Sistem informasi berbasis komputer. Diakses tanggal 8 November 2013. http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=9&ved=0CH8QFjAI&url=http%3A%2F%2Fmakmun.staff.gunadarma.ac.id%2FDownloads%2Ffiles%2F8784%2Fkomputer2.ppt&ei=MkJ-UoLUEsOLrQeV44CICw&usg=AFQjCNETGtnCaLZR30KTTetagGRvrFfabA&sig2=a5PHi7WZsapaRKYfqqwnUQ.
Moethya. (2012). Sistem pengambilan keputusan. Diakses tanggal 8 November 2013. http://moethya26.files.wordpress.com/2012/10/model-dss.jpg).
Soetanto, H. (2001). Artificial intelegence. Diakses tanggal 8 November 2013. http://labkom.stikom.edu/download/ebook/AI.pdf.